SukmaBola – Al Nassr memetik kemenangan dramatis atas tuan rumah Al Shabab dengan skor 2-1. Cristiano Ronaldo mencetak gol penentu kemenangan di ujung laga, eksekusi penalti akurat.
Sabtu 19 Oktober 2024, Al Nassr menyambangi Al Shabab di Al Shabab FC Stadium dalam duel lanjutan Liga Arab Saudi 2024/2025. Kemenangan jadi harga mati untuk Al Nassr yang harus terus bersaing di papan atas.
Ronaldo turun sebagai starter di pertandingan ini. Dia bermain sebagai striker utama, didukung oleh Sadio Mane dan Talisca di kedua sisi sayap. Al Nassr langsung menyerang.
Meski begitu, pertandingan tidak berjalan mudah. Tuan rumah bermain sangat baik dan berhasil memaksakan skor imbang 0-0 dalam 45 menit pertama.
Al Nassr lantas memecah kebuntuan di menit ke-69. Skema tendangan sudut. Terjadi kemelut di kotak penalti lawan. Bola lantas disambar sepakan voli Laporte. Gol! Al Shabab 0-1 Al Nassr.
Al Nassr sempat mencetak gol di menit ke-80, tapi lantas dianulir oleh VAR. Nahas, menit ke-90, pemain Al Nassr Ali Alhassan membuat gol bunuh diri, kesalahan di lini belakang. Gol! Al Shabab 1-1 Al Nassr.
Ketika pertandingan tampak akan berakhir imbang, Cristiano Ronaldo lantas muncul sebagai pahlawan. Al Nassr mendapatkan hadiah penalti di menit ke-90+5. Ronaldo maju sebagai algojo dan menuntaskannya dengan akurat. Gol! Al Shabab 1-2 Al Nassr.
Statistik Al Shabab vs Al Nassr
Tembakan: 12 – 17
Tembakan tepat sasaran: 3 – 5
Penguasaan bola: 41% – 59%
Operan: 309 – 460
Akurasi operan: 77% – 86%
Pelanggaran: 10 – 12
Kartu kuning: 3 – 3
Kartu merah: 0 – 1
Offside: 2 – 3
Tendangan sudut: 9 – 7
Susunan Pemain
AL SHABAB XI: Seung-Gyu, Al Sibyani, Renan, Hoedt, Al Sharari, Al Thani, Guanca, Cuellar, Bonaventura, Carrasco, Hamdallah
AL NASSR XI: Bento, Al Najdi, Laporte, Simakan, Boushal, Brozovic, Al Khaibari, Mane, Talisca, Otavio, Ronaldo