SukmaBola- Timnas Indonesia dipastikan tak akan bisa memainkan Kevin Diks dalam laga versus Arab Saudi, Selasa (19/11/2024) malam. Kepastian itu disampaikan langsung oleh manajer timnas, Sumardji.
Kevin Diks ketika Tim Garuda takluk 0-4 dari Jepang pada laga kelima Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (15/11/2024) malam WIB.
Namun pada menit ke-40, Kevin Diks ditarik keluar dan digantikan Sandy Walsh. Kevin mengalami cedera akibat dilanggar Kaoru Mitoma.
Sayangnya, cedera Kevin Diks tidak dapat dipulihkan dalam waktu dekat. Akibatnya, eks pemain Fiorentina itu gagal bermain untuk Timnas Indonesia kontra Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa malam WIB.
Pulang ke Klub
Manajer Sumardji menyebut Kevin Diks akan kembali ke FC Copenhagen untuk menjalani pemulihan. Dia pun berharap, cedera Kevin bisa segera pulih dan kembali bermain,
“Kevin malam ini kembali ke klub nya, nanti jam 00.20 WIB. Karena kita berhitung, jadi kita tanya Kevin mau sampai selesai di sini sampai game besok atau kembali, dan dia memutuskan kembali ke klub,” ucap Sumardji dalam tayangan berita iNews TV, Senin (18/11/2024) malam WIB.
“Tim dokter Timnas Indonesia sudah langsung koordinasi dengan tim dokter klub nya, dan menyampaikan jika malam ini Kevin akan kembali, melakukan terapi di sana klubnya agar bisa cepat sembuh,” lanjutnya.
Di Posisi Sulit
Saat ini, posisi Timnas Indonesia di Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia berada situasi sulit. Tim Garuda menghuni dasar grup dengan nilai tiga, hasil dari tiga imbang dan menelan dua kekalahan.
Jay Idzes dkk. tertinggal 10 poin dari Jepang yang menghuni posisi teratas, terpaut tiga angka dari Australia, Arab Saudi, dan China yang berturut-turut menempati urutan kedua sampai keempat.
Oleh karena itu, Timnas Indonesia wajib merengkuh kemenangan ketika bersua Arab Saudi, jika ingin menjaga asa untuk bisa lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.
Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Thom Haye di sesi konferensi pers jelang laga Indonesia vs Arab Suadi, Senin (18/11/2024) malam WIB. (c) Bola.net/M. Iqbal Ichsan
Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta
Selasa, 19 November 2024
19.00 WIB
Siaran langsung: RCTI, GTV
Live streaming: Vision+
Link streaming: https://www.visionplus.id
PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vision+ bisa diakses dengan berlangganan paket Premium. Harga paket Premium mulai Rp20 ribu per bulan, sedangkan paket Premium Sports mulai Rp40 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.
Daftar Pemain Timnas Indonesia
Eliano Reijnders (tengah) berlatih bersama Timnas Indonesia di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (17/11/2024). (c) Bola.net/M Iqbal Ichsan
Berikut adalah update terbaru daftar pemain Timnas Indonesia untuk laga melawan Arab Saudi:
- Kiper: Maarten Paes (FC Dallas), Nadeo Argawinata (Borneo FC), M. Riyandi (Persis Solo)
- Belakang: Jay Idzes (Venezia), Jordi Amat (JDT), Rizky Ridho (Persija), Muhammad Ferarri (Persija), Justin Hubner (Wolves U-21), Calvin Verdonk (NEC Nijmegen), Pratama Arhan (Suwon FC), Shayne Pattynama (KAS Eupen), Sandy Walsh (KV Mechelen), Yance Sayuri (Malut United), Yakob Sayuri (Malut United)
- Gelandang: Thom Haye (Almere City), Nathan Tjoe-A-On (Swansea City), Ivar Jenner (FC Utrecht), Ricky Kambuaya (Dewa United), Marselino Ferdinan (Oxford United)
- Penyerang: Ragnar Oratmangoen (FCV Dender), Witan Sulaeman (Persija), Egy Maulana (Dewa United), Rafael Struick (Brisbane Roar), Hokky Caraka (PSS), Eliano Reijnders (PEC Zwolle), Ramadhan Sananta (Persis Solo)
HOT PROMO SUKMABOLA :
- BONUS HARIAN SLOT GAMES 10% (MAX 100)
- BONUS HARIAN SPORTBOOK 10% (MAX 100)
- BONUS REBATE SABUNG AYAM 0.3%
- BONUS REBATE SLOT 0.5%
- BONUS REBATE LIVE CASINO 0.7%
- BONUS CASHBACK SPORTBOOK 5%
- BONUS REFFERAL 0.3%