SUKMABOLA – Manchester United dilaporkan punya target transfer anyar untuk tahun 2025 nanti. Setan Merah berencana memulangkan Angel Gomes ke Old Trafford.
Gomes bukanlah sosok yang asing bagi Manchester United. Ia merupakan produk akademi MU, dan ia sempat tiga tahun membela skuad Manchester United.
Namun di tahun 2020 kemarin ia memutuskan pindah ke Lille setelah ia minim mendapatkan jam bermain di MU. Di klub Prancis itu, Gomes berkembang pesat hingga baru-baru ini dia debut di Timnas Inggris.
Dilansir L’Equipe, Gomes ternyata dipantau oleh Manchester United. Mereka tertarik untuk memulangkan sang pemain di tahun 2025 nanti.
Butuh Playmaker Baru
Menurut laporan tersebut, MU tertarik merekrut Gomes karena mereka butuh playmaker baru di tim mereka.
Pada tahun 2025 nanti, MU dikabarkan akan berpisah dengan Christian Eriksen. Alhasil mereka kekurangan playmaker di tim mereka.
Itulah mengapa Gomes kembali masuk radar MU, karena ia dinilai bisa mengisi posisi tersebut dan mampu berkontribusi besar untuk Setan Merah.
Dapat Gratisan
Alasan lain mengapa MU ingin memulangkan Gomes karena ia bisa direkrut secara gratisan.
Kontrak Gomes di Lille berakhir pada tahun 2025 nanti. Sejauh ini pemain 24 tahun itu masih belum mau meneken kontrak baru di Les Dogues.
Jadi MU tidak perlu keluar dana untuk merekrutnya dan itu bakal jadi opsi yang bagus untuk keuangan mereka.
Siap Kembali
MU sendiri diyakini tidak akan menemukan kesulitan untuk merayu Gomes pulang ke Old Trafford.
Sang pemain beberapa waktu yang lalu mengakui bahwa ia masih merasa belum tuntas di MU sehingga ia siap kembali ke Old Trafford.
HOT PROMO SUKMABOLA :
- BONUS HARIAN SLOT GAMES 10% (MAX 100)
- BONUS HARIAN SPORTBOOK 10% (MAX 100)
- BONUS REBATE SABUNG AYAM 0.3%
- BONUS REBATE SLOT 0.5%
- BONUS REBATE LIVE CASINO 0.7%
- BONUS CASHBACK SPORTBOOK 5%
- BONUS REFFERAL 0.3%